Polisi memasang garis polisi di lokasi kebakaran pool busway, Rawa Buaya, Jakarta Barat, Selasa (1/9) malam.
Polisi memasang garis polisi di lokasi kebakaran pool busway, Rawa Buaya, Jakarta Barat, Selasa (1/9) malam.

Kebakaran hebat terjadi di pul Bus Transjakarta Terminal Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat, Selasa (1/9/2015) malam. Sebanyak 15 Bus Transjakarta terbakar dilalap si jago merah.

Dikutip dari sindonews.com, seorang saksi, Hamdan (41) menerangkan, awalnya api terlihat di kolong bus. Melihat itu, ia bersama rekannya, bergegas mengambil Alat Pemadam Api Ringan (APAR) yang berada di pos masuk Pul, sekitar 50 meter dari lokasi. "Belum saya semprot, api malah membesar dan menghanguskan dua bus dalam kurun waktu satu menit," ujarnya.

Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Barat, Pardjoko mengatakan kebakaran disebabkan oleh percikan api dari salah satu bus pada pukul 18.15. "Bisa saja ada masalah kelistrikan bus atau kampas rem yang lengket," kata dia seperti dikutip tempo.co.

Namun kencangnya angina sore itu membuat api sekita menjalar ke beberapa bus yang terparkir. Ia sempat mendengar dua kali ledakan saat api berkobar.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Muhammad Iqbal mengatakan peristiwa ini pertama kali disaksikan Gungun, (35) karyawan bengkel pool. "Saat saksi dan temannya sedang memperbaiki salah satu armada, tiba-tiba saksi melihat ada kepulan asap hitam dari salah satu armada yang sudah tidak beroperasi," kata Iqbal seperti ditulis metrotvnews.com.

Menurut Pardjoko, api baru berhasil dipadamkan sekitar pukul 20.00 setelah pihaknya menerjunkan 30 mobil pemadam.

Pul Transjakarta Rawa Buaya berada agak jauh dari jalan raya. Di sekitar sana pun terdapat tanah lapang yang biasa digunakan petugas Dishub DKI untuk memarkirkan bus-bus dan mobil operasional mereka.

Untuk mencari penyebab kebakaran pihak kepolisian segera menyelidikinya. "Kami sudah koordinasi dengan pihak Mabes Polri, tim hari ini bakal melakukan penyelidikan," kata Kapolsek Cengkareng Kompol Febri.




from Google Newsstand RSS Beritagar.id http://ift.tt/1N17bkr
via Hatree Indonesia

Posting Komentar

Posting Komentar