Stateskop canggih dari Eko Devices
Stateskop canggih dari Eko Devices

Stateskop, (berasal dari bahasa Yunani: stethos=dada; skopeein=dada), merupaan piranti medis yang selalu dibawa dokter untuk memeriksa pasiennya. Alat ini banyak digunakan untuk mendengar suara jantung dan pernapasan, meskipun juga digunakan untuk mendengar intestine dan aliran darah dalam arteri.

Kini telah ada stateskop yang canggih yang bisa dihubungkan dengan ponsel cerdas untuk merekam detak jantung pasien.

John Chorba, kardiolog dari University of California, San Francisco baru-baru ini memamerkan sebuah stateskop yang bentuknya masih mirip dengan stateskop umumnya yang digunakan oleh para dokter.

"Pada dasarnya ini memang sebuah stateskop reguler. Namun, ada alat tambahan yang dipasangkan ke stateskop ini," ujar Chroba kepada ABC7News.com.

Alat yang dihubungkan ke stateskop itu disebut Eko, buatan Eko Devices.

Eko Devices, sebuah perusahaan rintisan dalam yang memproduksi alat-alat medis, baru saja mengumumkan bahwa produk mereka yang bernama Eko Core telah mendapat persetujuan dari badan pengawas makan dan obat Amerika Serikat atau Food and Drug Administration sehingga dokter di seluruh negeri itu bisa menggunakannya saat memeriksa pasien.

Eko Devices mengubah sebuah stetoskop "normal" menjadi sebuah alat yang cerdas. Dengan menyambungkan Eko Core ke dalam sebuah stateskop biasa, dokter bisa mendapatkan rekaman digital dari detak jantung pasien menggunakan koneksi Bluetooth.

Rekaman ini bisa ditransfer ke smartphone yang sudah terintsal aplikasi Eko. CNNMoney.com melaporkan dengan alat seharga US$199 (sekitar Rp2.8 juta) ini dokter bisa mengirimkan rekaman suara seorang pasien ke dokter spesialis yang ada di tempat lain. Dengan demikian diharapkan tindakan untuk pasien dapat dilakukan dengan lebih cepat dan efisien.

Rekaman detak jantung bisa juga diunggah ke cloud sehingga dokter bisa menganalisis dan membandingkan satu rekaman dengan rekaman yang lain.

"Alat ini bisa melakukan lebih baik daripada telinga manusia," Chorboa kepada WashingtonPost.com.

Jason Bellet dari Eko Devices menerangkan bahwa rekam medis kini menjadi sebuah dokumen yang terus berkembang untuk menunjukkan kondisi pasien dari ke hari.

"Dengan alat ini dokter mampu merekam sedemikian banyak data dan mendengarkannya kembali, sesuatu yang belum pernah dilakukan sebelumnya," kata Chorba.



from Google Newsstand RSS Beritagar.id http://ift.tt/1N4tDsK
via Hatree Indonesia

Posting Komentar

Posting Komentar